Back to Search Start Over

STRATEGI OPTIMAL PENINGKATAN KUALITAS LAYANAN GURU SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN (SMK) MELALUI PENGUATAN KNOWLEDGE MANAGEMENT, KOMUNIKASI INTERPERSONAL, DUKUNGAN ORGANISASI DAN KEPUASAN KERJA.

Authors :
Rusnadi, Sains
Hermawan, Andi
sumiati
Source :
Jurnal Syntax Admiration. Nov2023, Vol. 4 Issue 11, p2127-2146. 20p.
Publication Year :
2023

Abstract

Persepsi pelanggan terhadap perbandingan antara pemenuhan kebutuhan dan keinginan serta ketepatan penyampaiannya untuk mengimbangi harapan pelanggan yang berkaitan erat dengan mutu produk, jasa, dan sumber daya manusia disebut dengan Kualitas Layanan. Guru merupakan aspek utama dan penentu kunci keberhasilan pembelajaran, implementasi kebijakan dan usaha-usaha kreatif, inovatif, serta demokratisasi pendidikan. Guru adalah pemain utama sekaligus ujung tombak dalam semesta pendidikan. Karena itu, adanya program - program yang secara konkret selalu mendukung, mendampingi, serta membantu untuk terus mengembangkan kualitas personal dan kualitas profesional para guru adalah sebuah garansi bagi pendidikan yang gemilang. Berdasarkan riset pendahuluan, diketahui bahwa guru tetap yayasan (GTY) Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Persekolahan PGRI di Kabupaten Bogor memiliki kualitas layanan yang relatif belum optimal. Oleh karena itu diperlukan penelitian guna mendapat informasi variabel-variabel terkait dengan peningkatan Kualitas Layanan. Tujuan penelitian ini adalah untuk melakukan upaya peningkatan Kualitas Layanan guru SMK dengan cara melakukan penelitian pengaruh antara variabel knowledge management, komunikasi interpersonal, dukungan organisasi dan kepuasan kerja. Penelitian ini menggunakan metode analisis jalur (path analysis) untuk mengetahui pengaruh antar variabel yang diteliti dan metode SITOREM untuk analisis indikator guna memperoleh solusi optimal dalam upaya peningkatan Kualitas layanan guru SMK. [ABSTRACT FROM AUTHOR]

Details

Language :
Indonesian
ISSN :
27227782
Volume :
4
Issue :
11
Database :
Academic Search Index
Journal :
Jurnal Syntax Admiration
Publication Type :
Academic Journal
Accession number :
176157801
Full Text :
https://doi.org/10.46799/jsa.v4i11.778