Back to Search Start Over

Pengaruh Penyiapan Lahan Terhadap Pertumbuhan Shorea Leprosula Miq. dan Shorea Balangeran (Korth.) Burck Pada Lahan Alang-Alang di Samboja, Kalimantan Timur

Authors :
Ishak Yassir
Yuniar Mitikauji
Source :
Jurnal Penelitian Dipterokarpa. 1:23-35
Publication Year :
2007
Publisher :
Research, Development and Innovation Agency, Ministry of Environment and Forestry, 2007.

Abstract

Penelitian pengaruh penyiapan lahan terhadap pertumbuhan tanaman Shorea leprosula Miq. dan Shorea balangeran (Korth.) Burck telah dilakukan di areal rehabilitasi lahan Samboja Lestari. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendapatkan informasi pengaruh teknik penyiapan lahan terhadap pertumbuhan S. leprosula Miq. dan S. balangeran (Korth.) Burck yang ditanam pada lahan kritis yang ditumbuhi alang-alang. Empat perlakuan penyiapan lahan yang dicoba dalam penelitian ini adalah sistem cemplongan, jalur, jalur herbisida dan herbisida total. Rancangan percobaan yang digunakan adalah rancangan acak kelompok lengkap. Setiap perlakuan penyiapan lahan pada masing-masing jenis ditanam sebanyak 25 tanaman dengan jarak tanam 5 m x 5 m, jumlah kelompok 3 buah, sehingga total jumlah tanaman yang diamati sebanyak 600 tanaman. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perlakuan penyiapan lahan tidak memberikan perbedaan yang nyata baik terhadap persen hidup, pertumbuhan tinggi dan pertumbuhan diameter. Hasil penelitian ini memberikan input bahwa pemilihan teknik penyiapan lahan termurah berupa cemplongan dan jalur merupakan alternatif terbaik, sedangkan pengaturan cahaya atau kebutuhan naungan pada tahap awal pertumbuhan S. leprosula Miq., diperlukan, lain halnya dengan Shorea balangeran (Korth.) Burck yang dapat tumbuh dengan baik pada lahan alang-alang tanpa diberi naungan.

Details

ISSN :
19788746
Volume :
1
Database :
OpenAIRE
Journal :
Jurnal Penelitian Dipterokarpa
Accession number :
edsair.doi...........1941a789017c6c3351608c6bcc08097d
Full Text :
https://doi.org/10.20886/jped.2007.1.1.23-35