Back to Search
Start Over
ANALISIS KEBUTUHAN TES HASIL BELAJAR MATEMATIKA SEKOLAH DASAR BERKARAKTERISTIK HOTS BERBENTUK PILIHAN GANDA
- Source :
- Jurnal Pendidikan dan Kebudayaan Missio. 12:87-98
- Publication Year :
- 2020
- Publisher :
- Universitas Katolik Indonesia Santu Paulus, 2020.
-
Abstract
- Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan analisis kebutuhan terhadap tes hasil belajar Matematika berkarakteristik HOTS (higher-order thinking skills) atau keterampilan berpikir tingkat tinggi berbentuk pilihan ganda untuk siswa kelas V di kota Singaraja, Kabupaten Buleleng, Provinsi Bali. Penelitian ini dilakukan pada beberapa Sekolah Dasar (SD) di kota Singaraja. Populasi penelitian adalah semua guru Matematika Sekolah Dasar di Kota Singaraja. Sampel yang digunakan adalah sampel purposif, yakni peneliti menentukan responden dari sekolah-sekolah yang dipilih berdasarkan beberapa karakteristik. Beberapa karakteristik yang dimaksud, yakni (a) sekolah dalam kota dan luar kota, (b) sekolah favorit dan non favorit, (c)) sekolah negeri dan swasta, dan (d) sekolah umum dan muslim. Sampel yang diperoleh berjumlah 7 (tujuh) SD. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah kuesioner. Kuesioner pada penelitian ini menghasilkan data kuantitatif dan kualitatif. Data kuantitatif berupa data nominal dari respon “ya” dan “tidak”, sedangkan data kualitatif berupa komentar berdasarkan respon “ya” atau “tidak” yang diberikan. Hal ini dilakukan peneliti agar dapat menarik simpulan yang lebih kuat dan lengkap. Teknik analisis data kuantitatif menggunakan statistik deskriptif, sedangkan teknik analisis data kualitatif menggunakan analisis deskriptif. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa guru memerlukan tes hasil belajar Matematika SD berkarakteristik HOTS. Hasil penelitian ini digunakan untuk mengembangkan tes hasil belajar Matematika berkarakteristik HOTS berbetuk pilihan ganda.
Details
- ISSN :
- 25029576 and 14111659
- Volume :
- 12
- Database :
- OpenAIRE
- Journal :
- Jurnal Pendidikan dan Kebudayaan Missio
- Accession number :
- edsair.doi...........f709d2dad1d210ba205b266794198105