Back to Search Start Over

PENGARUH SELF–DISCIPLINE DAN PENGETAHUAN TEORI SECARA LANGSUNG DAN MELALUI HASIL BELAJAR PRAKTIKUM PEMESINAN TERHADAP KESIAPAN MEMASUKI DUNIA KERJA SISWA SMK

Authors :
Widiyanti Widiyanti
Wahono Wahono
Dwi Nurcahyo
Source :
Teknologi dan Kejuruan, Vol 41, Iss 1, Pp 25-36 (2018)
Publication Year :
2018
Publisher :
Universitas Negeri Malang, 2018.

Abstract

Tujuan penelitian untuk mengetahui pengaruh self–discipline dan pengeta-huan teori pemesinan secara langsung dan melalui hasil belajar praktikum pemesinan terhadap kesiapan memasuki dunia kerja siswa SMK. Penelitian ini dilaksanakan di Sekolah Menengah Kejuruan dengan sampel sebanyak 86 siswa. Pengumpulan data menggunakan kuesioner dan dokumentasi. Data dianalisis menggunakan jalur dengan taraf signifikansi 0,05. Hasil penelitian menunjukkan: (1) tidak ada berpengaruh lang-sung self–discipline terhadap hasil belajar praktikum pemesinan tetapi ada pengaruh langsung terhadap kesiapan memasuki dunia kerja; (2) ada berpengaruh langsung pe-ngetahuan teori pemesinan terhadap hasil belajar praktikum pemesinan dan kesiapan memasuki dunia kerja; dan (3) tidak ada pengaruh tidak langsung self–discipline dan pengetahuan teori pemesinan, melalui hasil belajar praktikum pemesinan, terhadap kesiapan memasuki dunia kerja.

Details

Language :
Indonesian
ISSN :
24770442 and 08520062
Volume :
41
Issue :
1
Database :
OpenAIRE
Journal :
Teknologi dan Kejuruan
Accession number :
edsair.doi.dedup.....c777b7b5942522ed304828191d731c98